+ All Categories
Home > Education > Tuto webex ke hp

Tuto webex ke hp

Date post: 25-Jan-2017
Category:
Upload: sovia-haryati
View: 32 times
Download: 4 times
Share this document with a friend
9
TUTORIAL CARA BERGABUNG DI WEBEX MELALUI SMARTPHONE 1. Installah webEx melalui playstore dengan icon 2. Ini icon yang muncul jika telah selesai menginstal 3. Ketika sudah mendapat nomor untuk bergabung (room number) maka aktifkan webEx tadi.
Transcript
Page 1: Tuto webex ke hp

TUTORIAL CARA BERGABUNG DI WEBEX MELALUI SMARTPHONE

1. Installah webEx melalui playstore dengan icon

2. Ini icon yang muncul jika telah selesai menginstal

3. Ketika sudah mendapat nomor untuk bergabung (room number) maka aktifkan webEx tadi.

Page 2: Tuto webex ke hp

4. Klik JOIN MEETING untuk bergabung, kita tidak mesti sign in karena kita dibawah room yang dikelola oleh Seamolec yang sudah bekerja sama dengan WebEx.

5. Maka akan terlihat tampilan seperti disebelah, dengan nama dan email yg sudah otomatis ada sesuai yg telah didaftarkan di hp bapak /ibu.

6. Masukkanlah no meeting yang telah di release. Kemudian gantilah nama dengan nama lengkap serta sekolah dan kota (contoh : Sovia Haryati SMKN 1 Bukittinggi)

Page 3: Tuto webex ke hp

7. Kemudian pilih JOIN

8. Muncullah kotak untuk mengentrikan password, silahkan masukkan password yang telah diberikan, biasanya terdiri dari angka 12345

Page 4: Tuto webex ke hp

9. Kemudian tampilan akan berubah ke halamn berikut. Klik lah CONNECT USING INTERNET untuk bergabung.

10. Barulah kita terhubung, kita akan melihat siapa yang sedang pemimpin room berbicara (host) atau adminnya (presenter) berikut namanya mereka.Itu juga salah satu guna kenapa kita harus melengkapi akun kita dengan nama lengkap sehingga memudahkan host atau presenter atau teman peserta lain untuk mengenali kita.

11. Video (tampilan muka) Jika kita ingin menampilkan video kita di hp klik gambar kamera dibagian tengah bawah, jika berwarna hijau menandakan wajah kita terlihat oleh peserta lain, jika merah menandakan camera kita belum diaktifkan dan tidak akan terlihat.

12. Audio (tampilan suara) adalah gambar mix disebelah kiri bawah yang selalu dalam posisi tersilang berwarna merah. Biarkanlah posisi ini. JIKA AKAN BERBICARA DAN DIPERSILAHKAN BERBICARA sajalah mix ini kita pencet sehingga aktif dan berganti menjadi hijau.Dan dalam peraturannya jika tidak dalam posisi berbicara jangan sekali2 mengaktifkan mix ini, karena akan mengakibatkan gangguan pada

Page 5: Tuto webex ke hp

konferensi. (INI ADALAH PERATURAN MUTLAK)

13. Icon paling kanan bawah berbentuk gagang elepon dan berwarna hijau adalah speaker, jadi suara konferensi akan terdengar jika icon speker ini diaktifkan, dengan keterbatasan volume hp , maka disarankan agar peserta menggunakan headset untuk mendengarkannya. (dapat menggunakan headset hp)

Pada kanan atas ada 3 icon ini, keterangannya :

14. Gambar kepala orang adalah menunjukkan jumlah peserta atau participants, yang jumlahnya berada dalam kurung setelah kata participants.

Jika didepan nama ada gambar hp menandakan peserta menggunakan hp, jika gambar komputer maka peserta menggunakan komputer, ini sangat berguna untuk diketahui agar dapat mengetahui keadaan teman lain..

Setelah nama jika ada icon video, menandakan peserta ikut konferensi berikut videonya. (ada yang mempunyai video tapi tidak mengaktifkannya, itu biasa terjadi)

Setelah icon video adalah gambar mix berwarna merah (mute) menandakan suara peserta tidak akan terdengar. Jika mix bwarna hijau, suara peserta akan terdengar dalam konferensi. (sekali lagi peraturannya berbicaralah dengan bergantian dan jika hanya dipersilahkan saja !)

Page 6: Tuto webex ke hp

15. Icon diaas yang kedua adalah seperti buku terbuka, jika diklik muncullah seperti gambar disamping.

LEAVE MEETING artinya meninggalkan pertemuan, jika bapak ibu telah selesai konferensi, maka dapat menekan tombol ini.

16. Icon ketiga di kanan atas (berbentuk titik tiga buah) adalah berguna untuk SHARE SCREEN yang artinya akan memperlihatkan layar yang sedang kita buka ke semua peserta konferensi.

Jangan lupa untuk menutup layar lagi jika telah selesai.

Sebaiknya jangan mengaktifkan icon ini selagi presenter atau host berbicara karena akan menimpa layar yang sedang ditampilkan oleh host atau presenter.

Page 7: Tuto webex ke hp

17. Icon berikutnya adalah chat (chatting)Terletak dipaling bawah berwarna abu-abu, akan terlihat jika list participants di buka. Jika tanda chat itu menampilkan angka, itu menandakan ada beberapa buah chat yang sedang berlangsung.

Biasnaya jika ada yang bertanya supaya tertib menulis di chat ini dulu (contoh : “saya ingin bertanya”) sehingga presenter akan mempersilahkannya, ini akan menjadi konrefensi yang tertib.

Kita juga dapat chat kepada semua perserta ataupun kepada orang tertentu saja, dengna memilih namanya dengan cara klik Chat with everyone lalu pilih salah satu nama yang akan diajak bicara.

Page 8: Tuto webex ke hp

Demikian tutorial bergabung dengan WebEx melalui hp. Semoga bermanfaat terima kasih.Selamat bergabung dan tetap semangat, kami siap membantu.

Sovia Haryati(mentor)


Recommended